PENDAHULUAN

<b:if cond='data:blog.pageType == "index"'> <title><data:blog.pageTitle/> <data:blog.pageName/> | Judul Blog Anda

 

Matematika mempunyai sumbangan dalam pembentukan karakter bangsa. Penguasaan dan penghayatan terhadap matematika akan menetukan kehidupan suatu bangsa. Oleh karena itu pengembangan, pembelajaran, dan penyebar-luasan matematika memerlukan cara-cara tertentu dan dilaksanakan secara kontinu. Aljabar merupakan salah satu cabang dari matematika yang mempunyai ciri tertentu dibandingkan dengan cabang-cabang yang lain. Oleh karena itu perlu diupayakan usaha-usaha pengembangan, pembelajaran, dan penyebarluasannya dengan cara tertentu pula.

Sebagai The Learning University, Universitas Negeri Malang (UM) mempunyai kewajiban mengembangkan ilmu dan pembelajarannya serta menyebarluaskannya. Oleh karena itu, UM secara terus menerus dan berkelanjutan menye-lenggarakan kegiatan ilmiah yang melibatkan berbagai elemen dalam skala nasional dan internasional. Dalam rangka ini, Jurusan Matematika FMIPA UM bekerjasama dengan Himpunan Peminat Aljabar (HPA) dan Indonesian Mathematical Society (IndoMS) menyelenggara-kan Seminar Nasional Aljabar ke-21 pada tanggal 20 - 21 April 2013.


Kegiatan ini bertujuan:

  • mendiseminasikan ide-ide atau karya inovatif, konstruktif, dan kreatif dari peminat dan pemakai Aljabar,
  • mendiseminasikan hasil-hasil penelitian Aljabar dan pembelajarannya, serta penerapannya,
  • memperkaya pengalaman atau pengetahuan tentang Aljabar dan pembelajarannya, serta penerapannya.

Seminar Nasional dan Workshop Aljabar dan Pembelajarannya dapat diikuti oleh:

    1. Dosen dan Guru Matematika
    2. Mahasiswa S1/S2/S3
    3. Peneliti bidang Matematika dan
      Pendidikan Matematika
    4. Pengguna, dan Peminat Matematika dan Pendidikan Matematika
    5. Pengambil kebijakan dalam pendidikan